Selamat Datang

Belajar Pengendalian Lingkungan adalah blog yang dibuat untuk mendukung mahasiswa Prodi Kehutanan Fakultas Pertanian Undana mempelajari metodologi penelitian. Silahkan kunjungi blog Ilmu Lingkungan untuk mempelajari materi kuliah ilmu lingkungan. Mahasiswa wajib membaca materi kuliah sebelum melaksanakan kuliah untuk mempersiapkan pertanyaan guna didiskusikan pada saat pelaksanaan kuliah. Silahkan klik halaman Daftar Isi untuk mengakses materi kuliah secara langsung.

Panduan Mencari Pustaka dan Menggunakan Zotero

Sunday, May 1, 2022

5.2. Partisipasi masyarakat dalam melestarikan fungsi lingkungan hidup untuk mewujudkan sasaran pengendalian lingkungan hidup

Sampai pada saat ini, Anda sudah mempelajari berbagai aspek lingkungan hidup dan aspek pengendalian lingkungan hidup. Sebagian dari Anda mungkin merasa sangat merepotkan, tetapi terpaksa harus mempelajarinya karena merupakan mata kuliah yang wajib diambil. Sebagian lainnya mungkin merasa senang bisa mempelajari sesuatu yang bukan hanya merupakan isu yang sangat penting sekarang ini, melainkan yang akan menentukan masa depan Anda sebagai generasi muda. Terlepas dari pada kelompok mana Anda termasuk --silahkan tentukan sendiri-- kita mempelari pengendalian lingkungan hidup karena tujuan tertentu, yang lebih daripada sekedar memperoleh nilai A. Pada Materi Kuliah 14 ini kita akan mempelajari untuk apa sebenarnya kita perlu belajar pengendalian lingkungan hidup, khususnya dalam kaitan dengan sasaran yang perlu kita capai.
 
5.2.1. MATERI KULIAH

5.2.1.1. Membaca Materi Kuliah
Sebelum melanjutkan, mungkin kita perlu mengingat kembali lingkungan hidup itu sebenarnya apa dan fungsinya bagi kita apa. Lingkungan hidup (environment) merupakan seluruh komponen hidup dan tidak hidup yang mempengaruhi hidup kita sebagai manusia. Lingkungan hidup dibedakan menjadi lingkungan hidup alami (natural environment) dan lingkungan hidup terbangun (built environment). Juga dibedakan menjadi lingkungan hidup biofisik (biophysical environment) dan lingkungan hidup sosial (social environment) lalu keduanya saling terkait sebagai sistem sosial-ekologis (social-ecological system) atau sistem sosio-ekologis (socio-ecological system). Apapun kita menyebutnya, lingkungan hidup selalu terdiri atas komponen hidup dan komponen tidak hidup yang saling mempengaruhi secara timbal balik. Komponen hidup terdiri atas seluruh mahluk hidup (organisme, organisms) yang menurut teori mutakhir tergolong dalam tiga domain, yaitu Bacteria, Archaea, dan Eukarya, yamg sekarang kita kenal sebagai sistem tiga domain (three domain system). Komponen tidak hidup mencakup lahan (land), air (water), udara (air), dan energi matahari (solar energy). Melalui berbagai aktivitas yang kita lakukan, kita mempangaruhi lingkungan hidup kita. Melalui kegiatan pengendalian lingkungan hidup kita berharap dapat memperbaiki pengaruh buruk yang kita berikan terhadap lingkungan hidup kita.

Bumi (earth) merupakan satu-satunya planet yang kita ketahui sampai saat ini dapat mendukung kehidupan. Oleh karena itu, bumi adalah satu-satunya lingkungan hidup yang kita miliki. Namun pada awalnya bumi juga tidak mendukung kehidupan. Kehidupan di bumi diperkirakan mulai ada sejak 4,8 milyar tahun lalu pada era Hadean atau sejak 3,5-3,8 milyar tahun lalu pada era Paleoarchean dalam bentuk kehidupan awal yang kita duga sebagai last universal common ancestor (LUCA). Selanjutnya seiring dengan perubahan bumi, LUCA mengalami evolusi (evolution) menjadi beraneka ragam organisme yang ada saat ini, yang secara keseluruhan kita sebut keanekaragaman hayati (biological diversity atau biodiversity) di mana kita manusia adalah bagiannya. Di bumi seluruh organisme menerima arus energi (energy flow) untuk hidupnya melalui daur makanan (food chain) dan jejaring makanan (food web) setelah diawali dengan penyerapan energi matahari melalui proses fotosintesis (photosynthesis) oleh tumbuhan berklorofil (chlorophyll). Di bumi pula seluruh mahluk hidup beraktivitas sebelum akhirnya mati dan mengalami daur materi yang lazim kita sebut daur biogeokimia (biogeochemical cycle). Namun dalam menjalani hidup di bumi, kita manusia jauh lebih perkasa dibandingkan dengan organisme lainnya. Evolusi pulalah yang menjadikan kita sebagai organisme yang sangat perkasa, sebagaimana diuraikan dalam buku best selling Sapiens: A Brief History of Humankind (unduh gratis), oleh Harari (2014). Sedemikian perkasanya kita manusia, sebagaimana diuraikan dalam buku Homo Deus: A Brief History of Tomorrow (unduh gratis) oleh penulis yang sama, sehingga pada akhirnya mengancam kehidupan di bumi, termasuk kehidupan manusia sendiri. 

Kemajuan teknologi yang berhasil kita capai sebagai bagian dari evolusi manusia menjadikan bumi berubah sangat drastis selama beberapa dekade terakhir sehingga skala waktu geologi (geological time scale, GTS) terakhir diusulkan dinamai Anthropocene. Kapan tepatnya Anthropocene dimulai belum disepakati, tetapi dampak yang ditimbulkan oleh manusia sangat luar biasa. Sekedar sebagai contoh, selama periode Anthropocene ini terjadi perubahan yang sangat dramatis terhadap keanekaragaman hayati dalam bentuk penyeragaman keanekaragaman hayati (homogenocene), kehilangan keanekaragaman hayati (biodiversity loss). Selama periode Anthropocene terjadi perubahan iklim antropogenik (anthropogenic climate change) sebagai akibat dari kemajuan teknologi yang memerlukan bahan bakar fosil dalam jumlah besar dan terus meningkat sehingga mengganggu daur karbon (carbon cycle) yang kemudian menyebabkan terjadinya pemanasan global (global warming) sebagaimana sudah kita pelajari pada Materi Kuliah 5.1. Perubahan iklim selanjutnya berisiko mendorong terjadinya kepunahan Holocene (Holocene extinction) dan pergeseran kisaran geografik jenis (spacies range shift). Pembangunan jalan, rel kereta api, bendung dan bendungan, pertambangan, dan pembukaan lahan pertanian berisiko mendorong terjadinya perubahan geomorfologi (geomorphology) dan stratigrafi (stratigraphy) bumi. Dalam konteks lingkungan sosial, Anthropocene telah menimbulkan perdebatan mengenai kematian peradaban (death of civilization), kemusnahan ingatan dan arsip (human memory and archive), ruang lingkup dan metode penelitian humaniora (scope and methods of humaniistic studies), dan tanggapan emosional mengenai berakhirnya alam (mourning the end of nature). Perubahan drastis yang kita timbulkan selama periode Anthropocene ini juga dapat kita telusuri dengan menggunakan konsep jejak kaki ecologis (ecological footprint) dan kapasitas hayati (biocapacity), yang menunjukkan bahwa jejak kaki ekologis kita sudah melampaui kapasitas hayati bumi sejak 1970. Perubahan drastis ini menimbulkan pertanyaan besar, apakah bumi sebagai satu-satunya lingkungan hidup kita masih akan mampu mempertahankan fungsinya?

Sebelum menjawab pertanyaan di atas, sebaiknya kita perlu terlebih dahulu membahas apa yang kita maksudkan dengan fungsi lingkungan hidup. Menurut de Groot (1994), lingkungan hidup mempunyai fungsi produksi (production function) sebagai sumber berbagai kebutuhan manusia dan organisme lainnya, fungsi pembawa (carrier function) sebagai tempat manusia dan mahluk hidup lainnya hidup dan melakukan aktivitas, fungsi pengaturan (regulation function) untuk secara alami mengendalikan perubahan, baik yang terjadi secara alami maupun oleh manusia, dan fungsi informasi (information function) sebagai penyedia berbagai jenis informasi yang diperlukan oleh manusia dan organisme lainnya. Menurut GeogSpace (2013), lingkungan hidup mempunyai fungsi sumber (source function), fungsi penyerapan (sink fuction), fungsi layanan (service function), dan fungsi spiritual (spiritual function). Fungsi lingkungan hidup yang disebutkan oleh sumber lainnya adalah fungsi penyediaan sumberdaya (supply of resources), fungsi keberlainjutan hidup (sustain life), fungsi asimilasi limbah (assimilate waste), dan fungsi meningkatkan kualitas hidup (enhance quality of life). Bagaimanapun fungsi lingkungan hidup digolongkan, pada dasarnya fungsi lengkungan hidup merupakan fungsi untuk mendukung kehidupan manusia dan aktivitas perekonomian. Oleh karena itu, kita manusia patut sangat khawatir jika fungsi-fungsi tersebut mengalami gangguan.

Konsep lain yang terkait dengan fungsi lingkungan hidup adalah layanan ekosistem (ecosystem service) yang dikembangkan oleh Millennium Ecosystem Assessment (MA). Menurut MA, layanan ekosistem terdiri atas layanan pengaturan (regulating service), layanan penyediaan (provisioning service), layanan budaya (cultural service), dan layanan pendukung (supporting service). MA mula-mula mendefinisikan layanan ekosistem sebagai barang dan layanan yang disediakan oleh ekosistem, tetapi sejak 2006 mendefinisikannya sebagai manfaat yang diperoleh manusia dari ekosistem. Sejak 2010 berkembang berbagai definisi dan deskripsi mengenai layanan ekosistem sehingga bisa mengacaukan. Oleh karena itu, The Economics of Ecosystems and Biodiversity (TEEB) mengganti layanan pendukung (supporting service) dalam layanan ekosistem dengan layanan habitat (habitat service) dan mendefinisikan fungsi ekosistem sebagai bagian dari interaksi antara struktur ekosistem dan proses ekosistem yang mendasari kapasitas ekosistem dapat menyediakan barang dan layanan. Untuk memahami layanan ekosistem lebih lanjut, silahkan kunkungi situs Millennium Ecosystem Assessment dan unduh edisi termutakhir Laporan Sintesis (Synthesis Reports), Laporan Lengkap (Full Reports), dan Kerangka Kerja Penilaian (A Framework for Assessment).

Fungsi lingkungan hidup dan dan layanan ekosistem sebagaimana telah saya uraikan di atas tentu saja sangat menentukan keberlanjutan kita sebagai organisme yang paling perkasa di bumi. Tetapi keperkasaan kita manusia sebagai organisme ternyata juga mengancam keberlanjutan kita sendiri. Lingkungan hidup dan ekosistem memang mempunyai daya lenting ekologis (ecological resilience), yaitu kemampuan sistem untuk menyerap perubahan temporer (disturbance) dan mengorganisasikan diri seiring dengan terjadinya perubahan sedemikian rupa sehingga masih dapat mempertahankan fungsi, struktur, identitas, dan umpan balik (feedback) yang kurang lebih sama. Namun kemajuan teknologi telah membuat manusia menjadi sangat perkasa sehingga dapat merusak daya lenting ekologis itu sendiri. Oleh karena itu, kita perlu menggunakan keperkasaan kita sebagai manusia juga untuk melestarikan fungsi lingkungan hidup dan layanan ekosistem agar bukan hanya dapat memenuhi generasi kita sekarang melainkan juga generasi yang akan datang. 

Untuk mengakhiri membaca materi kuliah ini, ada baiknya Anda menyaksikan film dokumenter mengenai Anthropocene, pemenang Golden Award at Deauville Green Awards 2016, berjudul The Age of Man - Documentary about the Anthropocene dan film dokumenter lainnya yang berjudul The Anthropocene: The Age of Mankind (2016). Sebaiknya Anda juga menyaksikan kuliah umum oleh Prof Will Steffen dari Australian National University berjudul The Anthropocene: Where on Earth are We Going? yang disampaikan sebagai bagian dari 2019 NCAR Explorer Serries. Selamat menyaksikan dan merenungkan, apa yang akan terjadi seandainya kita manusia yang sedemikian perkasa sekarang ini, lalai dalam melakukan sesuatu untuk melestarikan fungsi lingkungan hidup kita. 

5.2.1.2. Mengunduh dan Membaca Pustaka
Silahkan mengklik halaman Pustaka Wajib untuk mengakses buku teks, halaman web, dan berbagai sumber lainnya untuk memperdalam pemahaman mengenai pengelolaan, perlindungan, dan pengendalian lingkungan hidup, khususnya (klik untuk mengunduh gratis):
Mahasiswa wajib menyampaikan judul buku, judul bab buku, dan isi bab buku yang telah dibaca terkait dengan materi kuliah ini melalui Laporan Melaksanakan Kuliah dan Mengerjakan Tugas.

5.2.2. TUGAS KULIAH

5.2.2.1. Menyampaikan dan Menanggapi Komentar dan/atau Pertanyaan
Setelah membaca materi kuliah ini, silahkan menyampaikan komentar dan/atau pertanyaan mengenai hal-hal berkaitan langsung dengan materi kuliah ini di dalam kotak komentar yang terletak di sebelah bawah materi kuliah ini. Sampaikan komentar dan/atau pertanyaan mengenai hal-hal yang belum diuraikan secara jelas, bukan hal-hal yang yang sudah diuraikan dalam materi atau tidak berkaitan langsung dengan materi atau yang sudah disampaikan oleh mahasiswa lain. Silahkan juga menanggapi pertanyaan atau komentar yang disampaikan oleh mahasiswa lain terhadap materi kuliah ini. Komentar dan/atau pertanyaan serta tanggapan terhadap komentar dan/atau pertanyaan yang disampaikan oleh mahasiswa lain harus sudah masuk selambat-lambatnya sampai pada Selasa, 17 Mei 2022 pukul 24.00 WITA. Salin komentar dan/atau pertanyaan mengenai materi kuliah serta tanggapan terhadap komentar dan/atau pertanyaan yang disampaikan oleh mahasiswa lain lalu tempel dalam Laporan Melaksanakan Kuliah. Setiap mahasiswa juga dapat diminta untuk menyampaikan laporan pembagian blog dan materi kuliah pada saat melaksanakan ujian tengah semester.

5.2.2.2. Membagikan Blog Mata Kuliah dan Materi Kuliah
Untuk memanfaatkan media sosial dalam pembelajaran, silahkan membagikan membagikan blog mata kuliah dengan mengklik pilihan tombol media sosial untuk membagikan blog secara keseluruhan dan membagikan setiap materi kuliah dengan mengklik tombol pilihan media sosial yang disediakan pada setiap materi kuliah selambat-lambatnya sampai pada Selasa, 17 Mei 2022 pukul 24.00 WITACatat tautan (link) pembagian blog dan pembagian materi kuliah melalui media sosiadiminta untukwajib menyampaikan laporan pembagian blog dan materi kuliah pada saat melaksanakan ujian tengah semester.

5.2.2.3. Mengerjakan Projek Kuliah
Untuk memastikan sejauh mana Anda sudah benar-benar memahami Materi Kuliah 5.2 ini dalam kaitan dengan empat materi kuliah pada pokok bahasan sebelumnya, silahkan laksanakan projek kuliah secara kelompok untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut ini secara perorangan:
  1. Merujuk kembali kepada yang sudah Anda kerjakan dalam melaksanakan kuliah materi kuliah 9 sampai materi kuliah 11, sebutkan tipe ekosistem yang Anda amati, titik koordinat LS/BT dan elevasi, nama desa/kelurahan letak lokasi ekosistem, nama orang yang Anda wawancarai ketika mengerjakan tugas materi kuliah 5.1, dan satu jenis pencemaran lingkungan hidup atau kerusakan lingkungan hidup terparah di lokasi yang Anda amati berdasarkan pada hasil pengamatan dan hasil wawancara yang Anda lakukan.
  2. Merujuk kepada jawaban Anda pada Butir 1 di atas, sebutkan masing-masing satu layanan ekologis paling penting dalam kategori layanan penyediaan (provisioning service) dan layanan kategori layanan budaya (cultural service) yang diberikan tipe ekosistem yang Anda amati lalu  jelaskan bagaimana pencemaran dan/atau kerusakan lingkungan hidup sebagaimana yang Anda amati dan laporkan sebagai hasil mengerjakan tugas materi kuliah 5.1 berdampak terhadap layanan tersebut.
  3. Merujuk kepada jawaban Anda pada Butir 1 di atas, sebutkan masing-masing satu layanan ekologis paling penting dalam kategori layanan pengaturan (regulating service)  dan dalam kategori layanan pendukung (supporting service) yang diberikan tipe ekosistem yang Anda amati lalu jelaskan bagaimana pencemaran dan/atau kerusakan lingkungan hidup sebagaimana yang Anda amati dan laporkan sebagai hasil mengerjakan tugas materi kuliah 5.1 berdampak terhadap layanan tersebut.
Laporkan data hasil pengamatan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan Latihan Pembelajaran Kasus pada saat memasukan Laporan Melaksanakan Kuliah.

5.2.3. ADMINISTRASI PELAKSANAAN KULIAH

Untuk membuktikan telah melaksanakan perkuliahan daring materi kuliah ini, Anda wajib mengakses, menandatangani presensi, dan mengumpulkan tugas di situs SIADIKNONA. Sebagai cadangan, khusus mahasiswa Pengendalian Lingkungan 1 silahkan juga menandatangani daftar hadir dan memasukkan laporan melaksanakan kuliah dan mengerjakan tugas dengan mengklik tautan berikut ini:
  1. Menandatangani Daftar Hadir Melaksanakan Kuliah selambat-lambatnya pada Kamis, 20 April 2023 pukul 24.00 WITA dan setelah menandatangani, silahkan periksa hasil penandatanganan daftar hadir;
  2. Menyampaikan Laporan Melaksanakan Kuliah dan Mengerjakan Laporan selambat-lambatnya pada Selasa, 25 April 2023 pukul 24.00 WITA dan setelah memasukkan, silahkan periksa hasil pemasukan laporan.
Mahasiswa yang tidak mengisi dan menandatangani Daftar Hadir Melaksanakan Kuliah dan tidak menyampaikan Laporan Melaksanakan Kuliah dan Mengerjakan Tugas akan ditetapkan sebagai tidak melaksanakan kuliah.

***********
Hak cipta blog pada: I Wayan Mudita
Diterbitkan pertama kali pada Selasa, 2 Mei 2022.

Creative Commons License
Hak cipta selurun tulisan pada blog ini dilindungi berdasarkan Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 3.0 Unported License. Silahkan mengutip tulisan dengan merujuk sesuai dengan ketentuan perujukan akademik.

145 comments:

  1. Apakah bumi sebagai satu-satunya lingkungan hidup kita yang masih akan mampu mempertahankan fungsinya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bumi adalah satu-satunya lingkungan hidup yang kita miliki. Namun pada awalnya bumi juga tidak mendukung kehidupan. Kehidupan di bumi diperkirakan mulai ada sejak 4,8 milyar tahun lalu pada era Hadean atau sejak 3,5-3,8 milyar tahun lalu pada era Paleoarchean dalam bentuk kehidupan awal yang kita duga sebagai last universal common ancestor (LUCA). Selanjutnya seiring dengan perubahan bumi, LUCA mengalami evolusi (evolution) menjadi beraneka ragam organisme yang ada saat ini, yang secara keseluruhan kita sebut keanekaragaman hayati (biological diversity atau biodiversity) di mana kita manusia adalah bagiannya. Di bumi seluruh organisme menerima arus energi (energy flow) untuk hidupnya melalui daur makanan (food chain) dan jejaring makanan (food web) setelah diawali dengan penyerapan energi matahari melalui proses fotosintesis (photosynthesis) oleh tumbuhan berklorofil (chlorophyll). Di bumi pula seluruh mahluk hidup beraktivitas sebelum akhirnya mati dan mengalami daur materi yang lazim kita sebut daur biogeokimia (biogeochemical cycle). Namun dalam menjalani hidup di bumi, kita manusia jauh lebih perkasa dibandingkan dengan organisme lainnya.

      Delete
    2. Mengurangi penggunaan bahan-bahan kimia berbahaya: Bahan kimia berbahaya seperti pestisida dan herbisida dapat menyebabkan dampak negatif pada lingkungan hidup. Masyarakat dapat mengurangi penggunaan bahan kimia tersebut dan memilih alternatif yang lebih ramah lingkungan.

      Delete
  2. Fungsi lingkungan hidup dan dan layanan ekosistem sebagaimana telah saya uraikan di atas tentu saja sangat menentukan keberlanjutan kita sebagai organisme yang paling perkasa di bumi. Tetapi keperkasaan kita manusia sebagai organisme ternyata juga mengancam keberlanjutan kita sendiri. Sebutkan salah satu kegiatan manusia yang mengacam keberlanjutan hidup kita sendiri? Serta bagaimana cara pengendaliannya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Contohnya Suatu Hilangnya Habitat .
      Daftar Merah IUCN (International Union for Conservation of Nature) menunjukan bahwa hilangnya habitat yang diakibatkan manajemen pertanian dan hutan yang tidak berkelanjutan menjadi penyebab terbesar hilangnya keanekagaman hayati/penurunan biodiversitas.Jumlah penduduk yang meningkat menyebabkan semakin bertambah pula kebutuhan yang harus dipenuhi. Lahan yang tersedia untuk kehidupan tumbuhan dan hewan semakin sempit karena digunakan untuk tempat tinggal penduduk, dialihfungsikan untuk lahan pertanian atau lahan industri. cara pengendaliannya yaitu dengan membangun tempat konservasi,melakukan program pembangunan yang berkelanjutan

      Delete
  3. bagaiman keterkaitan antara lingkungan hidup biofisik dan lingkungan hidup sosial.berikan contohnya dan jelakan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Baik lingkungan hidup biofisik disini adalah komponen abiotik yang terdapat di sekitar kita. kaitannya dengan lingkungan hidup sosial artinya bagaimana kita (komponen biotik) berinteraksi dengan lingkungan guna memenuhi kebutuhan kita, seperti kegiatan pertanian, penanaman pohon yang membuat pasokan O2 meningkat. tentunya Alam sudah menyediakan segala kebutuhan dan tergantung seberapa bijak kita memanfaatkan potensi alam yang ada

      Delete
  4. Dalam materi disebutkan bahwa bagaimanapun fungsi lingkungan hidup digolongkan, pada dasarnya fungsi lingkungan hidup merupakan fungsi untuk mendukung kehidupan manusia dan aktivitas perekonomian.
    Pertanyaan saya : Jelaskan bagaimana peran fungsi lingkungan hidup dalam mendukung kehidupan manusia dan aktivitas perekonomian!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salah satu fungsi lingkungan hidup yang telah dijabarkan menurut de groot (1994) dalam materi adalah fungsi produksi ( product function) sebagi sumber kebutuhan manusia dan organisme oleh karena itu dalam pengembangam ekonomi tentunya lingkungan hidup berfungsi sebagai penghasil berbagai bahan dasar dalam kegiatan perekonomian

      Delete
    2. Lingkungan hidup perlu kita lestarikan untuk menjaga keseimbangan alam dan kelangsungan hidup manusia. Salah satunya dengan membiasakan diri untuk memelihara kebersihan di lingkungan sekitar kita. Upaya reboisasi atau penanaman kembali juga terus dilakukan guna menjaga keseimbangan alam dan kelangsungan hidup manusia. Hutan mempunyai peranan penting bagi kehidupan manusia karena hutan menghasilkan oksigen dan sumber daya alam yang melimpah. Eksploitasi dan pemanfaatan sumber daya alam harus dilakukan dengan bijak dan juga harus diperhatikan agar tidak merusak ekosistem lingkungan. Fungsi atau peranan lingkungan dapat dipertahankan atau bahkan dapat ditingkatkan dalam penggunaannya untuk meningkatkan kesejahteraan sosial-ekonomi masyarakat dalam pembangunan berkelanjutan dan dalam waktu jangka panjang.

      Delete
    3. Upaya reboisasi atau penanaman kembali juga terus dilakukan guna menjaga keseimbangan alam dan kelangsungan hidup manusia. Hutan mempunyai peranan penting bagi kehidupan manusia karena hutan menghasilkan oksigen dan sumber daya alam yang melimpah. Eksploitasi dan pemanfaatan sumber daya alam harus dilakukan dengan bijak dan juga harus diperhatikan agar tidak merusak ekosistem lingkungan

      Delete
  5. Apakah teman - teman telah menemukan atau menerapkan cultural services ( layanan budaya )di sekitar tempat tinggal kalian? Sebut dan jelaskan

    ReplyDelete
    Replies
    1. This comment has been removed by the author.

      Delete
    2. Untuk sekarang saya belum menemukan adanya cultural service (layanan budaya) di sekitar tempat tinggal, namun di daerah saya yaitu di Flores Maumere terdapat cultural service (layanan budaya), yaitu pantai di Desa Nangahale, Maumere dijadikan sebagai objek untuk kunjungan sekolah dan dijadikan sebagai spot foto.

      Delete
    3. Di tempat tinggal saya yaitu kota Atambua, Kab. Belu terdapat suatu rancangan bangunan Pusat Seni dan Budaya , yang dapat menjadi ruang bagi para seniman untuk memperkenalkan karya seni mereka, serta membantu pemerintah dalam mempromosikan wisata kesenian dan kebudayaan lokal tidak hanya pada masyarakat setempat, tetapi juga kepada wisatawan yang berkunjung ke Kabupaten Belu. Selain itu, perancangan juga memperhatikan arsitektur bangunan setempat, sehingga pada perancangan dilakukan pendekatan arsitektur tradisional yang bertujuan untuk mengangkat kembali identitas asli arsitektur tradisional Kabupaten Belu. Pendekatan ini menekankan pada tatanan ruang luar dan ruang dalam sesuai prinsip-prinsip tatanan ruang suku Tetun.

      Delete
    4. Di tempat tinggal saya yaitu di moni-kelimutu Ende, terdapat culture service (layanan budaya) yaitu banyak terdapat sanggar-sanggar seni yang merupakan wadah bagi masyarakat untuk dapat menyalurkan minat dan bakat serta ada beberapa destinasi wisata yang masih sangat kental dalam menampilkan adat dan budaya ende-lio seperti wisata kampung adat dan wisata danau kelimutu yang mempunyai latar cerita yang sangat khas dengan culture dan budaya suku lio.

      Delete
    5. Saya rasa saya sudah, kerja bakti yang diadakan dilingkungan rumah saya saya anggap sudah membudaya. Kerja bakti ini bisa dengan membersihkan lingkungan dari sampah-sampah yang berserakan

      Delete
  6. Jelaskan apakah Fungsi lingkungan hidup dan dan layanan ekosistem yang terjadi di NTT sudah berjalan dengan baik atau belum dan jika belum, hal apa yang harus kita lakukan ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Menurut saya lingkungan hidup memiliki fungsi kehidupan yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari.Lingkungan hidup menjadi sumber untuk mendapatkan makanan guna memenuhi kebutuhan. Dengan demikian, kehidupan makhluk hidup di dalamnya dapat berlangsung dengan baik. Lingkungan hidup yang baik akan menjadi tempat untuk beraktivitas yang menyenangkan.Untuk layanan ekosistemnya sendiri di NTT belum berjalan dengan baik, misalnya krisis air bersih yang terjadi di beberapa desa.Yang harus dilakukan yaitu penegakan hukum mengenai penggunaan ekosistem air .

      Delete
  7. Bagaiamana dampak dari kemajuan teknologi yang dapat merusak atau menganggu fungsi lingkungan hidup?

    ReplyDelete
    Replies
    1. menurut saya dampak dari kemajuan teknologi yang dapat merusak atau mengganggu Fungsi lingkungan yaitu berupa Terkurasnya sumberdaya, karena teknologi cenderung berkembang ke arah penciptaan kebutuhan baru, hiperkonsumsi, maka kebutuhan manusia makin meningkat terutama untuk kebutuhan kultural.
      Kemudian Terkurasnya Sumber Daya Hutan, Gangguan iklim, tumbuhnya kawasan industri, sehingga dapat menimbulkan perubahan cuaca dan iklim, Gangguan Iklim Kemarau Panjang Merusak Lingkungan dan menimbulkan Pencemaran lingkungan yang menjadi perbincangan kita semua

      Delete
    2. Teknologi dianggap sebagai alat manusia untuk mengeksploitasi alam. Kemajuan teknologi telah mendorong manusia mengubah alam dan menciptakan hal-hal baru. Kemajuan teknologi menyebabkan kerusakan lingkungan yang semakin parah di berbagai penjuru dunia, seperti pemanasan global yang diikuti penipisan lapisan ozon dan peningkatan permukaan air laut sebagai akibat dari penggunaan lemari es dan AC (Air Conditioner), pencemaran lingkungan sebagai akibat dari penggunaan pestisida dan bahan kimia berbahaya, kelangkaan sumber daya alam sebagai salah satu akibat eksploitasi lahan dengan penggunaan traktor, dan terganggunya ekosistem sebagai salah satu akibat dari penggunaan pembuangan bahan kimia berbahaya.

      Delete
    3. Baik saya akan menjawab pertanyaan dari kaka.
      Menurut saya ada banyak dampak kemajuan teknologi yang dapat merusak fungsi lingkungan salah satunya adalah dengan bertambah banyaknya kendaraan yang kita gunakan sehingga berdampak pada makin tingginya polusi dan pencemaran lingkungan karena zat-zat buangan yang dihasilkan.

      Delete
  8. Bagaimana bentuk tanggung jawab manusia dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bentuk tanggungjawabnya Menghemat energi, tidak membuang sampah sembarang dan menggunakan transportasi umum dan mengurangi penggunaan kendaraan pribadi, serta menanam pohon

      Delete
    2. Bentuk tanggung jawab manusia adalah sadar akan pentingnya menjaga lingkungan. Contohnya membuang sampah pada tempatnya

      Delete
    3. Suatu bentuk tanggung jawab yang pantas dilakukan oleh manusia kepada lingkungannya adalah dengan sadar akan pentingnya menjaga lingkungan untuk kesehatan serta kenyamanan, salah satu Contohnya seperti membuang sampah pada tempatnya.

      Delete
    4. Kewajiban kita terhadap lingkungan adalah menjaga keseimbangan dan memperlakukan alam dengan pembatasan. Manusia sejatinya saling terkait serta tidak terpisahkan dengan lingkungan sekitar

      Delete
  9. Jelaskan tanggung jawab yang perlu di lakukan dalam penanganan pelestarian lingkungan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tidak Membuang Sampah di Sungai. ...
      Tidak membakar sampah. ...
      Menghemat Energi. ...
      Menggunakan Produk Daur Ulang. ...
      Menanam Pohon. ...
      Melarang Perburuan Liar.

      Delete
    2. This comment has been removed by the author.

      Delete
    3. Usaha-usaha pelestarian lingkungan hidup merupakan tanggung jawab kita bersama. Dalam hal ini, usaha pelestarian lingkungan hidup tidak hanya merupakan tanggung jawab pemerintah saja, melainkan tanggung jawab bersama antara pemerintah dengan masyarakat. Pada pelaksanaannya, pemerintah telah mengeluarkan beberapa kebijakan yang dapat digunakan sebagai payung hukum bagi aparat pemerintah dan masyarakat dalam bertindak untuk melestarikan lingkungan hidup.

      Beberapa kebijakan yang telah dikeluarkan pemerintah tersebut, antara lain meliputi hal-hal berikut ini. 1. Undang-Undang Nomor 4 Tahun 1982 tentang Ketentuan- Ketentuan Pokok Pengelolaan Lingkungan Hidup. 2. Surat Keputusan Menteri Perindustrian Nomor 148/11/SK/4/1985 tentang Pengamanan Bahan Beracun dan Berbahaya di Perusahaan Industri. 3. Peraturan Pemerintah (PP) Indonesia Nomor 29 Tahun 1986 tentang Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Hidup. 4. Pembentukan Badan Pengendalian Lingkungan Hidup pada tahun 1991. Selain itu, usaha-usaha pelestarian lingkungan hidup dapat dilakukan dengan cara-cara berikut ini :

      1. Melakukan pengolahan tanah sesuai kondisi dan kemampuan lahan, serta mengatur sistem irigasi atau drainase sehingga aliran air tidak tergenang.
      2. Memberikan perlakuan khusus kepada limbah, seperti diolah terlebih dahulu sebelum dibuang, agar tidak mencemari lingkungan.
      3. Melakukan reboisasi pada lahan-lahan yang kritis, tandus dan gundul, serta melakukan sistem tebang pilih atau tebang tanam agar kelestarian hutan, sumber air kawasan pesisir/pantai, dan fauna yang ada di dalamnya dapat terjaga.
      4. Menciptakan dan menggunakan barang-barang hasil industri yang ramah lingkungan.
      5. Melakukan pengawasan dan evaluasi terhadap perilaku para pemegang Hak Pengusahaan Hutan (HPH) agar tidak mengeksploitasi hutan secara besar-besaran.
      Sementara itu, sebagai seorang pelajar upaya yang dapat di lakukan dalam usaha pelestarian lingkungan hidup, antara lain sebagai berikut:

      1. Menghemat penggunaan kertas dan pensil,
      2. Membuang sampah pada tempatnya,
      Memanfaatkan barang-barang hasil daur ulang,
      3. Menghemat penggunaan listrik, air, dan BBM, serta,
      4. Menanam dan merawat pohon di sekitar lingkungan rumah tinggal.

      Disamping itu usaha pelestarian lingkungan hidup ini harus dimulai dari setiap individu dengan menitikberatkan pada kesadaran akan pentingnya lingkungan bagi kehidupan manusia dan pelestarian alam.

      Delete
    4. Tanggung jawab yang perlu dilakukan yaitu
      1. Menjaga Flora Dan Fauna Langka
      Dengan menjaga kelestarian hutan dan tidak melakukan perburuan liar, kita sudah turut menjaga flora dan fauna langka. Dengan begitu, keseimbangan ekosistem tetap terjaga.

      2. Menjaga Kelestarian Hutan
      Hutan memiliki peranan yang sangat penting bagi kehidupan karena menjadi paru-paru dunia yang dapat menghasilkan oksigen dan menyerap karbondioksida, daerah resapan air terbesar sehingga dapat mencegah banjir bandang, erosi, dan tanah longsor, serta tempat tinggal aneka flora dan fauna.

      Sebagai upaya menjaga kelestarian hutan, kita dapat menanam sejuta pohon, tidak membuka lahan dengan membakar hutan, tidak melakukan penebangan pohon secara liar, dan melaporkan pada pihak berwajib jika mengetahui adanya praktik illegal logging.

      3. Melakukan AMDAL
      Sebelum membangun sesuatu, seperti gedung atau jalan, pihak-pihak yang terlibat di dalamnya harus melakukan AMDAL (Analisis Mengenai Dampak Lingkungan). Hal ini dilakukan agar pembangunan tersebut tidak merusak kelestarian lingkungan. hidup dan mencari solusi atas konsekuensi yang akan dihadapi.

      Delete
    5. Kita sebagai manusia wajiblah bertanggung jawab terhadap lingkungan mulai dari kebersihan lingkungan dan lain sebagainya

      Delete
  10. Lingkunagn hidup merukapan bagian penting bagi makhluk hidup yang mendiaminya. kelestarian dan eksistensinya bergantung juga pada oarganisme yang ada didalamnya. jika dirusak dampaknya juga pasti buruk. tapi jika di lestarikan dan dijaga, akan ada banyak manfaat dan potensi bagi keberlangsungan kehidupan.

    ReplyDelete
  11. Bagaimana cara teman - teman elestarikan fungsi lingkungan hidup sebagai sasaran pengendalian lingkungan hidup di sekitar lokasi teman - teman.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tidak Membuang Sampah di Sungai, Tidak membakar sampah Menghemat Energi, Menggunakan Produk Daur Ulang menanam Pohon

      Delete
    2. Cara untuk melestarikan fungsi lingkungan hidup sebagai sasaran dari pengendalian hidup di sekitar kota yaitu dengan tidak membuang sampah sembarangan apalagi jenis sampah yang tidak mudah terurai seperti platik, tidak menebang pohon sembarangan dan selalu menjaga kenyamanan udara sekitar dengan tidak membuat polisi udara

      Delete
  12. Apa Yang dimaksud dengan Sistem tiga Dominan, serta Hubungannya Dengan Lingkungan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sistem tiga dominan yaitu klasifikasi biologis mahkluk hidup yang dicetuskan oleh Carl Woese pada tahun 1990. Yang pada sistem ini, Carl Woese membagi makhluk hidup kedalam tiga domain yaitu arkhea, bakteria, dan eukarya. Pembagian tersebut didasarkan oleh ada tidaknya membran inti dan perbedaan proses metabolisme yang terjadi di dalam sel. Arkhea diyakini memiliki metabolisme yang relatif mirip dengan eukarya sehingga dianggap memiliki kekerabatan yang lebih dekat dengan eukarya dibandingkan dengan bakteria.
      Hubungannya dengan lingkungan yaitu ketiga kelompok dominan yang diklasifikasiakan tersebut yang mana aktivitas ketiga kelompok tersebut akan saling mempengaruhi (ekosistem) lingkungannya, baik ke arah positif maupun sebaliknya.

      Delete
  13. Bagaimana sikap kita sebagai seorang mahasiswa dalam mengahapi pengendalian lingkungan

    ReplyDelete
    Replies
    1. sikap kita sebagai seorang mahasiswa dalam mengahapi pengendalian lingkungan yaitu kita
      Mengupayakan pembangunan nasional berakhlak baik melalui aksi pelestarian lingkungan hidup

      Delete
  14. Bagaimana caramu melakukan penyelamatan lingkungan hidup saat ini dan tindakan nyata apa yang bisa dilakukan dengan orang orang di sekitarmu?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Cara yang dapat saya lakukan yaitu dengan tidak membuang sampah sembarangan dan mengajak orang orang di sekitar untuk menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan

      Delete
    2. tindakan yang bisa saya lakukan yaitu dengan menghemat listrik, menghemat air, mengurangi pemakaian plastik, membuang sampah pada tempatnya, dan menanam pohon.

      Delete
  15. Bagaimana upaya melestarikan atau menjaga bumi kita dari bahaya kerusakan yang terus terjadi.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Upaya melestarikan atau menjaga bumi dari bahaya kerusakan adalah dengan tidak membuang sampah sembarangan, menamam pohon, tidak membakar sampah serta menggunakan produk daur ulang.

      Delete
  16. Jelaskan lingkungan biofisik dan jelaskan 3 sistem dominan ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Biofisika adalah salah satu cabang ilmu fisika yang menerapkan prinsip, pendekatan, atau metode fisika dalam mengkaji atau memahami suatu masalah biologi. Biofisika tergolong dalam ilmu yang relatif baru yang dapat dikaitkan dengan keberhasilan alat biofisik dalam mengungkap struktur molekul asam deoksiribonukleat. 

      Delete
    2. Lingkungan biofisik adalah lingkungan yang terdiri atas komponen biotik dan abiotik yang berhubungan dan saling memengaruhi satu dengan lainnya. Komponen biotik merupakan makhluk hidup, seperti hewan, tumbuhan, dan manusia.

      Delete
  17. .bagaimana mencegah kerusakan lingkungan yg diakibatkan oleh bencana alam dan pembalakan liar oleh oknum2 yg tidak bertanggungjawab karena selama ini hal tersebut masih sering terjadi di wilayah2 Indonesia seperti di daerah Kalimantan dan papua

    ReplyDelete
    Replies
    1. untuk faktor bencana alam sendiri bisa diakali dengan reboisasi entah dihutan, maupun area pantai untuk mencegah terjadinya abrasi. hal-hal terkait bencana alam kita tidak bisa mengetahui untuk itu kita harus selalu siap siaga. sedangkan untuk kerusakan akibat perbuatan manusia sendiri, hal ini sudah menjadi rahasia umum, mengingat kita sendiri juga tahu bahwa mindset (seperti yang sudah saya coba jawab di pertemuan-pertemuan terdahulu) orang-orang kita lebih mementingkan hasil dan keuntungan tanpa memikirkan efek jangka panjang yang membuat semakin serakah dan lingkungan pun menjadi tambah rusak. selain itu karena aturannya tidak ditegakan semestinya sehingga oknum ini bebas terus mengeksploitasi lingkungan hingga rusak.. sehingga peran pemerintah dan kita semua penting guna menegakan aturan dan mengubah pola mindset akan kesadaran lingkungan itu penting dan jika aturan ini ditegakan dengan baik membuat sang pelaku menjadi jerah, dan tidak akan melakukannya lagi

      Delete
  18. Dengan melihat kondisi lingkungan kita saat ini, manusia menjadi sumber utama perusakan lingkungan (selain yang disebabkan bencana alam). Bagaimana cara yang paling efektif untuk diterapkan sehubungan dengan sikap acuh tak acuh terhadap pengendalian lingkungan ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. kesadaran akan peduli lingkungan itu lah yang perlu kita tanamkan. kita tidak usah jauh-jauh menyadari orang. mulailah dari diri kita sendiri. selain itu aturan yang sudah ada tentunya harus ditegakkan sehingga, akan bersifat mengikat kita dan memberikan efek jerah apabila melanggar

      Delete
    2. memang memerlukan waktu untuk mengadaptasi itu semua, akan tetapi jika semuanya berjalan dengan baik, maka lingkungan tersebut akan tetap terjaga

      Delete
  19. Apakah cara atau tindakan yang paling efektif yang dapat dilakukan oleh manusia dalam mempertahankan fungsi lingkungan hidup dari kemajuan teknologi yang telah diciptakan oleh manusia sendiri?

    ReplyDelete
  20. Bagaimana fungsi lingkungan hidup dapat meningkatkan kualitas hidup?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salah satu fungsi lingkungan hidup yang dipaparkan diatas adalah untuk meningkatkan kualitas hidup. Misalnya, manusia menikmati keindahan alam atau yang lebih dikenal dengan healing setelah melakukan banyak aktifitas yang mempengaruhi pola dan kualitas hidup, dengan begitu alam membantu manusia untuk meningkatkan atau memperbaiki kualitas hidupnya.

      Delete
  21. Bagaimana cara melakukan penyelamatan lingkungan hidup saat ini dan tindakan nyata apa yang bisa dilakukan dengan orang orang di sekitar?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Beberapa hal yang bisa dilakukan untuk menyelamatkan lingkungan hidup:
      1. Hemat Listrik
      Hemat dalam konsumsi listrik menjadi salah satu tindakan bijak yang bisa kita lakukan dengan mudah.
      2. Hemat Air
      Cara menghemat air di rumah dan membuat sumur resapan serta membuat biopori, bisa menjadi sumber inspirasi untuk turut serta menyelamatkan lingkungan dengan jalan berhemat air.
      3. Hemat Kertas

      Bahan utama pembuatan kertas adalah pohon. Dibutuhkan 1 batang pohon untuk membuat 15 rim kertas ukuran A4. Padahal hampir 70% bahan baku kertas diambil dari hutan. Dengan ilustrasi tersebut saja bisa kita bayangkan dampak bagi penyelamatan lingkungan yang bisa kita berikan saat kita mau berhemat dalam pemakaian kertas.
      4. Menanam Pohon

      Pohon menyerap karbondioksida dan menghasilkan oksigen rata-rata 1,2 kg perhari/batang. Dan manusia membutuhkan oksigen untuk bernafas sebesar 0,5 kg perhari/orang. Pohon juga menyerap dan menyimpan air hujan untuk menghidari banjir dan menjadikannya sebagai air tanah, cadangan air hingga musim kemarau tiba. Pohon juga menjadi habitat bagi berbagai organisme yang membentuk keseimbangan alam dengan jaring-jaring makanannya. Berbagai manfaat pohon tersebut menempatkan kegiatan menanam pohon sebagai salah satu bentuk nyata dalam menyelamatkan lingkungan.
      5. Kurangi Pemakaian Plastik

      Plastik dibuat dari bahan yang tidak ramah lingkungan. Ketika sudah tidak terpakai dan menjadi sampah menjadi benda yang membutuhkan hingga ratusan tahun untuk bisa terurai oleh tanah.
      6. Kurangi Penggunaan Kendaraan Bermotor
      Mengurangi penggunaan kendaraan bermotor bisa dilakukan dengan beralih menggunakan kendaraan non motor (seperti sepeda) saat bepergian jarak dekat, atau memilih moda transfortasi umum (masal) saat bepergian jauh.Kendaraan bermotor menjadi salah satusumber pencemaran udara terbesar.

      Delete
    2. cara paling simple untuk dilakukan adalah menghemat penggunaan Listrik, hemat Air, dan hemat Kertas

      Delete
  22. Bagaimana keterkaitan antara lingkungan hidup biofisik dan lingkungan hidup sosial ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Menurut saya kedua lingkungan hidup ini sangat berperan penting satu sama lain dalam penentuan kualitas lingkungan atau sebagai indikator alami yang berguna dalam mengetes, mengetahui dan mendeteksi tingkat polutan dan pencemaran pada suatu ekosistem lingkungan hidup hayati.

      Delete
  23. Apa tindakan pemulihan yang dapat dilakukan apabila lingkungan hidup perlahan mulai kehilangan fungsinya?

    ReplyDelete
    Replies

    1. Tindakan yang dilakukan yaitu :
      1. Setiap orang yang melakukan pencemaran dan/atau perusakan lingkungan hidup wajib melakukan pemulihan fungsi lingkungan hidup.
      2. Pemulihan fungsi lingkungan hidup sebagaimana dimaksud dilakukan dengan tahapan:
      a. melakukan tindakan penghentian sumber pencemaran dan pembersihan unsur pencemar;
      b. melakukan tindakan remediasi;
      c. melakukan tindakan rehabilitasi
      d. restorasi; dan atau lain yang sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.

      Delete
  24. Apa yang menyebabkan Pengelolaan Lingkungan Hidup di Indonesia belum terlaksana dengan optimal?.
    mengingat saat ini masih banyak wilayah yang terjadinya pencemaran sungai dan penebangn huta.

    ReplyDelete
  25. Bagaimana peran anda sebagai mahasiswa di zaman sekarang dalam melestarikan fungsi lingkungan hidup sebagai sasaran pengendalian lingkungan hidup?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mahasiswa tidak menyuarakan hal yang biasa dikatakan bualan saja, tetapi perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup adalah hal yang paling mendasar yang dapat semua kita lakukan sebagai mahasiswa dan sebagai masyarakat. Perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup adalah upaya sistematis dan terpadu yang dilakukan untuk melestarikan fungsi lingkungan hidup dan mencegah terjadinya pencemaran dan/atau kerusakan lingkungan hidup yang meliputi perencanaan, pemanfaatan, pengendalian, pemeliharaan, pengawasan, dan penegakan hukum. Mahasiswa pencinta alam adalah salah satu gerakan mahasiswa rutin melakukan tindakan-tindakan pengelolaan lingkungan hidup. Mahasiswa pencinta alam juga mensosialisasikan secara persuasif bahwa penting untuk menjaga lingkungan hidup.

      Delete
  26. Mengapa diperlukan pengelolaan lingkungan hidup? , kegiatan atau program apa yang sampai saat ini dilakukan pemerintah untuk mengelola lingkungan hidup ?

    ReplyDelete
  27. Apa saja kendala dan penyebab pengelolaan lingkungan hidup di NTT belum terlaksana secara optimal?

    ReplyDelete
  28. Sebutkan dan jelaskan apa saja layanan yang sudah dilakukan oleh pemerintah dalam menanggani permasalah terhadap pencemaran lingkungan hidup atau kerusakan lingkungan hidup yang ada?

    ReplyDelete
  29. Selama periode Anthropocene terjadi perubahan iklim antropogenik. jelaskan apa yang dimaksud dengan iklim antropogenik ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Perubahan iklim antropogenik disebabkan oleh aktivitas manusia, berbeda dengan perubahan iklim yang mungkin dihasilkan sebagai bagian dari proses alami Bumi.

      Delete
    2. Antropogenik adalah bahaya atau bencana yang disebabkan oleh tindakan atau kelalaian manusia. Perubahan iklim antropogenik disebabkan oleh aktivitas manusia, berbeda dengan perubahan iklim yang mungkin dihasilkan sebagai bagian dari proses alami Bumi. Dalam pengertian ini, terutama dalam konteks kebijakan lingkungan, istilah perubahan iklim telah menjadi identik dengan antropogenik pemanasan global. Kegiatan antropogenik bisa berupa pencemaran atau masuknya limbah dari kegiatan industri, pertambangan, dan pertanian.

      Delete
  30. Pelestarian fungsi lingkungan hidup merupakan tanggung jawab kita bersama salah satunya yaitu organisasi masyarakat. Bagaimana seharusnya peranan organisasi masyarakat yang ikut dalam pelestarian fungsi lingkungan hidup?

    ReplyDelete
  31. bagaiman peran masyarakat dalam pengelolaan lingkungan hidup?

    ReplyDelete
    Replies
    1. peran masyarakat dalam perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup dapat berupa: a. pengawasan sosial; b. pemberian saran, pendapat, usul, keberatan, pengaduan; c. penyampaianinformasidan/ataulaporan

      Delete

  32. Bagaimana cara mengelola limbah di perumahan menurut layanan budaya (cultural service)?

    ReplyDelete
  33. krisis ekologis sendiri lebih bagaimana keadaan lingkungan yang semakin parah yang dampaknya dirasakan oleh makluk hidup (Manusia, hewan dan tumbuhan). tentunya sekarang dunia ini semakin berkembang maju, akan tetapi kerusakan lingkungan juga semakin parah terutama pembukaan lahan-lahan yang seharusnya sebagai lokasi penghijauan sendiri. apa yang teman tanyakan ini lebih ke dampak yang manusia rasakan, yang secara tidak langsung juga berpengaruh pada makluk hidup lainnya. memang benar mindset manusia sebagai penguasa alam sering terpikirkan oleh orang-orang yang terkadang tidak mempedulikan lingkungan sehingga perlu diubah mengenai hal ini

    ReplyDelete
  34. Bagaimana cara agar kita sebagai generasi muda bisa menumbuhkan sifat kesadaran akan menjaga lingkungan ini, mengingat kesadaran kita ini masih sangat rendah?

    ReplyDelete
  35. Setelah mengetahui begitu besar fungsi lingkungan hidup apa yang kita bisa lakukan agar manusia lebih menyadari akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan hidup?

    ReplyDelete
  36. Bagaimana cara menggolongkan fungsi lingkungan hidup?

    ReplyDelete
  37. Salah satu usaha yang dilakukan untuk menjaga kelestarian hutan dalam jangka waktu panjang adalah ?

    ReplyDelete
  38. Cara atau tindakan apa saja yang paling efektif yang dapat dilakukan oleh manusia dalam mempertahankan fungsi lingkungan hidup di zaman sekarang?

    ReplyDelete
  39. Apa saja solusi atau cara untuk melestarikan fungsi dari lingkungan hidup?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Solusi yang bisa kita lakukan adalah jangan pernah merusak ekosistem lingkungan itu sendiri agar kelestarian lingkungan hidup tetap terjaga

      Delete
    2. Cara Menjaga dan Memelihara Lingkungan Alam di Sekitar Kita
      Tidak Membuang Sampah di Sungai. ...
      Tidak membakar sampah. ...
      Menghemat Energi. ...
      Menggunakan Produk Daur Ulang. ...
      Menanam Pohon. ...
      Melarang Perburuan Liar.

      Delete
  40. Bagimana kemampuan sistem untuk menyerap perubahan temporer (disturbance) dan mengorganisasikan diri seiring dengan terjadinya perubahan sedemikian rupa sehingga masih dapat mempertahankan fungsi, struktur, identitas, dan umpan balik (feedback) yang kurang lebih sama.

    ReplyDelete
  41. Program atau kegiatan apa saja yang sudah teman - teman lakukan dalam menjaga kelestarian lingkungan sekitar tempat tinggal mu?

    ReplyDelete
    Replies
    1. 1) Tidak Membuang Sampah di Sungai

      Membuang sampah di sungai dapat mengakibatkan aliran air yang ada di sungai menjadi terhambat, menjadi tersendat, aliran air tak lancar dan inilah yang menjadi salah satu pemicu timbulnya banjir, ikan-ikan yang mati dan tentunya merugikan manusia itu sendiri.

      2) Tidak membakar sampah

      Membakar sampah dapat melepaskan gas-gas yang menyebabkan kerusakan ozon. Mengatur jumlah atau posri sinar ultraviolet yang masuk ke permukaan Bumi, melindungi Bumi agar sinar ultraviolet tersebut tidak langsung mengenai permukaan Bumi, menyerap sinar ultraviolet, menjaga suhu di Bumi agar tetap stabil, melindungi permukaan Bumi dari benda- benda langit yang jatuh.

      3) Menghemat Energi

      Produk baru yang dihasilkan dari bahan baku produk daur ulang ini bisa menghemat begitu banyak energi yang dikonsumsi pada proses produksi. Hal ini tentu berbeda dengan produk baru yang dibuat pertama kali dari bahan-bahan mentah yang masih baru, di mana jumlah energi yang dikonsumsi tentu jauh lebih tinggi.

      4) Menggunakan Produk Daur Ulang

      Daur ulang merupakan salah satu bentuk strategi pengelolaan sampah padat yang terdiri atas kegiatan pemilahan, pengumpulan, pemrosesan, pendistribusian dan juga pembuatan produk/material yang bekas pakai, serta komponen utama di dalam manajemen sampah modern dan bagian ketiga pada proses hirarki sampah 4R (Reduce, Reuse, Recycle, dan Replace).

      5) Menanam Pohon

      Kegiatan ini dilakukan dengan memiliki manfaat agar mencegah terjadinya abrasi yang menyebabkan rumah masyarakat menjadi longosr dan hanyut ke sungai. Abrasi adalah proses pengikisan pantai yang dikarenakan tenaga gelombang laut dan arus laut yang memiliki sifat merusak. Biasanya, abrasi sering disebut juga dengan nama erosi pantai

      6) Melarang Perburuan Liar

      Perburuan liar merupakan suatu kegiatan pengambilan hewan dan tanaman liar secara ilegal yang bertentangan dengan peraturan konservasi serta manajemen kehidupan liar. Perburuan liar ini merupakan suatu tindak pelanggaran terhadap peraturan dan hukum perburuan.

      Delete
  42. Bagaimana cara kita sebagai mahasiswa untuk tetap menjaga kelestarian lingkungan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. ada banyak hal yang dapat dilakukan, contoh sederhana yang dapat dilakukan adalah membuang sampah pada tempatnya serta dapat melakukan pemilahan sampah menjadi sampah organik dan anorganik

      Delete
    2. Ada banyak cara untuk menjaga lingkungan kampus yang bersih dan sehat, misalnya membuang sampah pada tempatnya, tidak merokok di sembarang tempat, menyiram kembali setelah menggunakan toilet kampus, dll. Hal-hal kecil tersebut memang mudah dilakukan, namun banyak sekali yang masih enggan untuk melakukannya

      Delete
  43. bagaimana cara agar masyakarat awam dapat mengetahui dan memahami apa saja hal yang perlu dilakukan dalam melestarikan dan menjaga fungsi lingkungan hidup?

    ReplyDelete
  44. Apakah teman-teman telah bergabung dengan kelompok yang dibentuk dengan tujuan melestarikan lingkungan ?
    Jika sudah , kegiatan apa saja yang dilakukan oleh kelompok anda ?
    Jika belum, mengapa ?

    ReplyDelete
  45. Sebutkan contoh penerapan fungsi lingkungan hidup menurut De Groot (1994) di Indonesia!

    ReplyDelete
  46. jelaskan bagaimana pencemaran lingkungan hidup atau kerusakan lingkungan hidup

    ReplyDelete
    Replies
    1. Baik saya akan menjawab pertanyaan dari k Yolenta Maria Ermelinda Un terkait penjelasan mengenai pencemaran lingkungan hidup atau kerusakan lingkungan.
      pencemaran lingkungan (environmental pollution) adalah terkontaminasinya komponen fisik dan biologis dari sistem bumi dan atmosfer sehingga mengganggu keseimbangan ekosistem lingkungan.
      Kontaminasi tersebut bisa berasal dari kegiatan manusia ataupun proses alam, yang menyebabkan kualitas lingkungan menjadi tidak dapat berfungsi sesuai dengan seharusnya.

      Delete
  47. Apa saja sikap yang penting dimiliki oleh masyarakat untuk menjaga lingkungan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sikap yang penting dimiliki oleh masyarakat adalah sikap peduli terhadap lingkungan , sikap bertanggungjawab terhadap lingkungan.

      Delete
  48. Apa yang perlu dilakukan agar kita dapat menjaga fungsi lingkungan hidup?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yang perlu dilakukan agar dapat menjaga fungsi lingkungan hidup adalah :
      1. Tidak Membuang Sampah Sembarangan
      Sampah masih menjadi permasalahan besar yang dihadapi oleh Indonesia. Terlebih masih banyak masyarakat Indonesia yang belum membuang sampah secara tertib di tempatnya.Melihat masyarakat yang tinggal di bantaran sekitar sungai membuang sampah sembarangan ke aliran sungai, hal ini lah kemudian mengakibatkan air sungai menjadi tercemar, aliran sungai pun menjadi terhambat dan berpotensi mengakibatkan banjir di wilayah tersebut. Selain itu, lingkungan juga menjadi tidak sehat karena banyak sampah yang mengapung di pinggir sungai.

      2. Tidak Membakar Sampah
      Membakar sampah dapat melepaskan gas-gas yang menyebabkan kerusakan ozon. Sedangkan ozon berfungsi mengatur jumlah atau porsi sinar ultraviolet yang masuk ke permukaan Bumi, melindungi Bumi agar sinar ultraviolet tersebut tidak langsung mengenai permukaan Bumi, menyerap sinar ultraviolet, menjaga suhu di Bumi agar tetap stabil, melindungi permukaan Bumi dari benda- benda langit yang jatuh.

      3. Menghemat Energi
      Salah satu langkah yang dapat dilakukan dalam kehidupan sehari-hari adalah dengan melakukan penghematan energi, contohnya mematikan lampu di siang hari atau sedang tidak dipakai. Penghematan energi juga bisa dilakukan dengan menghemat BBM dengan meminimalisir penggunaan kendaraan bermotor. Bila hendak pergi ke tempat yang relatif dekat, gunakan sepeda atau berjalan kaki agar emisi dari kendaraan tidak mencemari udara.

      4. Menggunakan Produk Daur Ulang
      Menggunakan produk daur ulang dapat menjadi langkah yang membantu mengurangi sampah. Kita dapat mencoba membuat produk daur ulang dari sampah rumah tangga misalnya memanfaatkan kardus bekas menjadi wadah tempat penyimpanan.

      5. Menanam Pohon
      Semakin sedikitnya lahan hijau di Indonesia juga menjadi permasalahan yang tidak dapat diabaikan. Sebagai masyarakat, kita juga harus mengambil tindakan nyata untuk melestarikan lingkungan dengan cara menanam pohon di sekitar rumah. Area pekarangan rumah yang ditanami pohon berfungsi sebagai area resapan air. Bila curah hujan tinggi, area resapan air inilah yang bisa mencegah terjadinya banjir.

      6. Mengurangi Sampah
      Jumlah sampah yang dihasilkan setiap tahun di Indonesia masih sangat tinggi. Berdasarkan data Direktorat Penanganan Sampah Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan pada tahun 2021 terdapat 23,040,652.28 ton timbulan sampah yang berasal dari sampah rumah tangga dan sampah sejenis sampah rumah tangga dimana 28,29% dari total timbulan sampah yang ada merupakan jenis sampah sisa makanan dan 15.69% adalah sampah plastik. Oleh sebab itu, kita dapat mencoba mengurangi timbulan sampah dari aktivitas sehari-hari khususnya sampah makanan dan sampah plastik. Ketika mengambil makanan, pastikan makanan tersebut dapat dihabiskan sehingga tidak terbuang. Selain itu, dapat juga menggunakan kantong belanja dari kain serta menggunakan wadah yang bisa digunakan berkali-kali.

      Delete
  49. Apa yang harus anda lakukan agar apa yang anda sampaikan terkait pengendalian lingkungan dapat tepat sasaran?

    ReplyDelete
  50. cara apa yang paling efektif dalam mensosialisasikan pengendalian lingkungan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Cara yang efektif yaitu sosialisasi dapat dilakukan dengan mengundang dinas lingkungan hidup berseta dengan pemerintah pada daerah setempat dan juga masyrakat pada daerah tersebut sehingga sosialisasi yang terjadi mendaptkan titik temu dan masyarakat bisa berpartisipasi secara terbuka pada dinas lingkungan hidup dan pemerintah yang ada.

      Delete
    2. Melakukan kolaborasi dengan pemerintah serta organisasi yang terkait dengan lingkungan hidup. Karena dengan melakukan hal tersebut informasi yang terkait dengan pengendalian lingkungan dapat diterima oleh masyarakat secara luas dan sampai kepada seluruh lapisan masyarakat

      Delete
  51. Sebutkan dan jelaskan langkah-langkah yang dapat dilakukan oleh kita sebagai mahasiswa dalam menjaga fungsi lingkungan hidup dan juga layanan ekosistem !

    ReplyDelete
  52. Apa yang yang di maksud dengan lingkungat hidup menurut menurut De Groot (1994)?

    ReplyDelete
    Replies
    1. lingkungan hidup mempunyai fungsi produksi (production function) sebagai sumber berbagai kebutuhan manusia dan organisme lainnya, fungsi pembawa (carrier function) sebagai tempat manusia dan mahluk hidup lainnya hidup dan melakukan aktivitas, fungsi pengaturan (regulation function) untuk secara alami mengendalikan perubahan, baik yang terjadi secara alami maupun oleh manusia, dan fungsi informasi (information function) sebagai penyedia berbagai jenis informasi yang diperlukan oleh manusia dan organisme lainnya.

      Delete
  53. Sebutkan contoh cultural services ( layanan budaya )di sekitar tempat tinggal teman-teman?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalau di Ende, terdapat culture service (layanan budaya) seperti sanggar-sanggar seni yang merupakan wadah bagi masyarakat untuk dapat menyalurkan minat dan bakat serta ada beberapa destinasi wisata yang masih sangat kental dalam menampilkan adat dan budaya ende-lio seperti wisata kampung adat dan wisata danau kelimutu yang mempunyai latar cerita yang sangat khas dengan culture dan budaya suku lio.

      Delete
    2. Kabupaten Malaka memiliki banyak potensi kekayaan intelektual komunal (KIK) yang terdiri dari ekspresi budaya tradisional berupa tari, musik, dan seni rupa. Salah satu tradisi budaya di Malaka adalah Batar Manaik, yang merupakan upacara pemersatu kelompok suku di Malaka. Tradisi ini digelar kembali tahun 2018 dan tahun 2019 dengan tujuan untuk menumbuhkan kembali semangat cinta akan budaya peninggalan leluhur. Selain itu, terdapat juga budaya Fafudi Malu yang dilaksanakan oleh dua tokoh Malaka dalam pertemuan bersama para pejabat pemerintahan lingkup Pemerintah Kabupaten Malaka dalam tradisi adat dan budaya. Budaya Fafudi Malu dimulai dari undangan yang dikeluarkan dalam bahasa Tetun dan saling menyapa. Budaya Fafudi Malu tidak hanya melaksanakan urusan adat, tetapi juga membicarakan hal-hal pembangunan dan menyelesaikan masalah-masalah sosial.

      Delete
  54. Apa saja bentuk kerja sama warga masyarakat dengan pemerintah dalam menjaga kelestarian lingkungan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bentuk kerja sama warga masyarakat dengan pemerintah dalam menjaga kelestarian dapat berupa penetapan dan pelaksanaan aturan, yang diikuti dengan program-program berbasis pelestarian lingkungan hidup. Menurut saya ada beberapa bentuk kerja sama pemerintah dan masyarakat yaitu :
      1. Memberikan sanksi kepada perusak lingkungan
      2. Memberikan hadiah dan penghargaan dan penghargaan kepada pribadi atau kota yang menjaga kelestarian lingkungan
      3. Membentuk Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) untuk mengontrol secara swadaya kelestarian hutan
      4. Menyediakan tempat pembuangan sampah
      Sejauh ini diatas ini merupakan beberapa bentuk kerja sama masyarakat yang sudah atau dalam masa untuk dilaksanakan.

      Delete
    2. Bentuk kerja sama warga masyarakat dengan pemerintah dalam menjaga kelestarian dapat berupa penetapan dan pelaksanaan aturan, yang diikuti dengan program-program berbasis pelestarian lingkungan hidup, beberapa bentuk kerja sama yang dilakukan oleh pemerintah dan masyarakat adalah sebagai berikut.

      1. Memberikan sanksi kepada perusak lingkungan.
      2.Menyediakan tempat pembuangan sampah.
      3.Membentuk Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) untuk mengontrol secara swadaya kelestarian hutan

      Delete
  55. Apa yang menjadi pilar dalam mengatur pembangunan berkelanjutan?

    ReplyDelete
  56. Bagaimana peran masyarakat dikaitkan dengan pengelolaan lingkungan hidup yang baik?

    ReplyDelete
    Replies
    1. -Pengawasan sosial
      -Pemberian saran,usul,keberatan dan pendapat
      -pengaduan penyampaian informasi atau laporan

      Delete
    2. Peran masyarakat dapat berupa pemberian saran dan pendapat terhadap langkah perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup yang telah dilakukan oleh pemerintah atau lembaga/ organisasi lingkungan hidup.

      Delete
  57. Jelaskan apa hubungan antara lingkungan hidup biofisik dan lingkungan hidup sosial! Serta apakah dengan hubungan tersebut dapat menyebabkan kerusakan pada lingkungan??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hubungannya yaitu di lingkungan hidup sosial terdapat komponen lingkungan hidup biofisik.Contohnya lingkungan hidup sosial yaitu masyarakat daerah lasiana terdapat komponen seperti manusia,tumbuh-tumbuhan dan juga benda mati lainnya seperti bangunan dimana terjalin hubungan untuk memenuhi kebutuhan hidup.Hubungan tersebut dapat menyebabkan kerusakan apabila adanya keserakahan dari manusia baik dalam menjaga dan mengelola tempat itu,serta ekosistem yang tidak seimbang.

      Delete
  58. Apakah segala jenis ekosistem memuat seluruh layanan ekosistem?

    ReplyDelete
    Replies
    1. This comment has been removed by the author.

      Delete
    2. Macam-Macam EKOSISTEM
      1.EKOSISTEM BUATAN
      2.AKUATIK (AIR)
      3.TESETERIAL (DARAT)

      Delete
    3. Layanan ekosistem tersebut merupakan hal pokok dalam kehidupan manusia. Dimana, terdapat tiga bidang yang bisa dihasilkan darinya, yaitu dari sisi ekonomi, lingkungan, dan estetika.

      Delete
  59. Jelaskan apa maksud dari lingkungan hidup yang memiliki fungsi penyerapan,fungsi layanan dan fungsi sumber.

    ReplyDelete
    Replies
    1. 1. Fungsi Penyerapan
      Lingkungan hidup memiliki fungsi penyerapan adalah fungsi yang melibatkan kemampuannya untuk menyerap atau menangani limbah dan dampak negatif dari aktivitas manusia. Ini termasuk kemampuan ekosistem untuk menguraikan bahan organik, mengendapkan atau menyerap polutan, dan mengatur kualitas air, udara, dan tanah. Fungsi penyerapan ini penting untuk menjaga kualitas lingkungan agar tetap sehat dan berkelanjutan.

      2. Fungsi Layanan
      Lingkungan hidup juga menyediakan berbagai fungsi layanan ekosistem yang bermanfaat bagi manusia dan kehidupan lainnya. Fungsi layanan ini mencakup aspek ekonomi, sosial, dan kesejahteraan manusia. Contoh dari fungsi layanan lingkungan termasuk penyediaan air bersih, penyerbukan tanaman oleh serangga, regulasi iklim, penyediaan bahan baku alami, dan rekreasi.

      3. Fungsi Sumber
      Lingkungan hidup juga berfungsi sebagai sumber daya alam yang penting bagi kehidupan manusia. Ini melibatkan pemanfaatan dan pengelolaan sumber daya alam seperti air, tanah, mineral, energi, dan keanekaragaman hayati. Fungsi sumber ini memberikan dukungan bagi aktivitas ekonomi, produksi, dan pemenuhan kebutuhan manusia.

      Delete
  60. Jelaskan teknologi apa saja yang berpengaruh terhadap kerusakan lingkungan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Baik saya akan menjawab pertanyaan dari teman Helena Sulistya Wati tentang teknologi apa saja yang berpengaruh terhadap kerusakan lingkungan
      Jawab: Teknologi yang dapat merusak lingkungan salah satunya ialah penggunaan AC yang berlebihan yang dalam menghasilkan gas CFC (klorofluorokarbon) yang menyebabkan lubang-lubang pada lapisan ozon. Penggunaan AC dapat berkontribusi terjadinya efek rumah kaca, yaitu kondisi panas terperangkap di atmosfer di atas permukaan bumi oleh gas rumah kaca. Sehingga mengakibatkan peningkatan suhu muka bumi sampai es di kutub mencair.
      Berikutnya yaitu transportasi. Transportasi juga dapat mengakibatkan kerusakan lingkungan diantaranya kemacetan dan tingginya kadar polutan udara akibat berbagai pencemaran dari asap kendaraan bermotor.

      Delete
  61. Adakah hubungan kualitas lingkungan hidup antara fisik , ekonomi , sosial dan budaya ? Jelaskan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ya, ada hubungan antara kualitas lingkungan hidup dengan aspek fisik, ekonomi, sosial, dan budaya. Berikut adalah penjelasan lebih detailnya:

      1. Aspek Fisik: Kualitas lingkungan hidup dapat dipengaruhi oleh faktor fisik seperti kualitas udara, air, dan tanah. Kualitas udara yang buruk dapat menyebabkan masalah kesehatan dan gangguan sistem pernapasan, sedangkan kualitas air yang buruk dapat menyebabkan penyakit kulit, pencernaan, dan infeksi. Tanah yang tercemar dapat mempengaruhi kualitas bahan pangan yang dihasilkan, dan dapat membahayakan kesehatan manusia dan satwa liar.

      2. Aspek Ekonomi: Kualitas lingkungan hidup juga dapat dipengaruhi oleh faktor ekonomi seperti pembangunan industri dan infrastruktur yang tidak ramah lingkungan, dan penggunaan sumber daya alam yang berlebihan. Dampak dari kegiatan ekonomi yang tidak berkelanjutan dapat menurunkan kualitas lingkungan hidup, seperti polusi udara dan air, kerusakan habitat, dan hilangnya keanekaragaman hayati.

      3. Aspek Sosial: Kualitas lingkungan hidup juga dapat dipengaruhi oleh faktor sosial seperti kepadatan penduduk, urbanisasi, dan perubahan gaya hidup. Dampak dari perubahan sosial seperti perubahan pola konsumsi dan gaya hidup dapat mempengaruhi kualitas lingkungan hidup, seperti peningkatan polusi dan kerusakan lingkungan akibat produksi dan konsumsi barang-barang yang tidak ramah lingkungan.

      4. Aspek Budaya: Kualitas lingkungan hidup juga dapat dipengaruhi oleh faktor budaya seperti nilai-nilai dan kepercayaan masyarakat terhadap lingkungan hidup. Masyarakat yang memegang nilai dan kepercayaan yang baik terhadap lingkungan hidup cenderung lebih peduli dan memperhatikan lingkungan hidup mereka, sehingga dapat membantu menjaga kualitas lingkungan hidup.

      Secara keseluruhan, kualitas lingkungan hidup dipengaruhi oleh faktor-faktor yang saling terkait dan berinteraksi satu sama lain, baik dalam aspek fisik, ekonomi, sosial, dan budaya. Oleh karena itu, upaya untuk menjaga dan meningkatkan kualitas lingkungan hidup harus melibatkan berbagai aspek tersebut secara holistik dan terintegrasi.

      Delete
  62. Apa dampak positif terhadap layanan ekosistem (ecosystem service) yang dikembangkan oleh Millennium Ecosystem Assessment (MA)?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Millennium Ecosystem Assessement(MEA) adalah sebuah proyek Internasional yang bertujuan untuk mengevaluasi dampak manusia terhadap ekosistem dan layanan-layanan ekosistem yang diberikan oleh alam kepada manusia. Dampak positif yang dihasilkan dari MEA antara lain :
      1. Peningkatan pemahaman tentang fungsi ekosistem: MEA telah memberikan pemahaman yang lebih baik tentang bagaimana ekosistem beroperasi dan menyediakan layanan-layanan ekosistem yang penting bagi kehidupan manusia. Hal ini dapat membantu manusia untuk menghargai pentingnya keanekaragaman hayati dan layanan-layanan ekosistem, serta memahami cara mengelola ekosistem dengan lebih baik.

      2.Peningkatan kesadaran tentang isu lingkungan hidup: MEA telah membantu meningkatkan kesadaran tentang isu lingkungan hidup, khususnya tentang hubungan antara ekosistem dan kehidupan manusia. Hal ini membantu meningkatkan dukungan publik untuk tindakan yang diperlukan untuk melindungi dan memulihkan ekosistem dan layanan-layanan ekosistem.

      3.Peningkatan pengelolaan ekosistem: MEA telah memberikan panduan dan rekomendasi bagi pengambil kebijakan dan praktisi di berbagai sektor untuk mengelola ekosistem dengan lebih baik. Hal ini dapat membantu mencegah kerusakan ekosistem dan memulihkan ekosistem yang telah rusak, serta memastikan bahwa layanan-layanan ekosistem dapat terus disediakan bagi kehidupan manusia.

      4.Peningkatan kerjasama internasional: MEA telah memperkuat kerjasama internasional dalam pengelolaan lingkungan hidup. Melalui proyek ini, para ahli, pemerintah, dan masyarakat sipil dari berbagai negara dapat bekerja bersama untuk memecahkan masalah lingkungan hidup yang kompleks dan saling terkait.

      Delete
  63. apa saja hal yang bisa diPartisipasi masyarakat dalam melestarikan fungsi lingkungan hidup untuk mewujudkan sasaran pengendalian lingkungan hidup

    ReplyDelete
  64. Bagaimana teknologi dapat digunakan untuk melestarikan fungsi lingkungan hidup???

    ReplyDelete
  65. Bagaimana cara meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya melestarikan lingkungan hidup dan bagaimana dampaknya terhadap kualitas hidup mereka?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya melestarikan lingkungan hidup, terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan, antara lain:

      1. Melakukan kampanye penyuluhan dan edukasi tentang lingkungan hidup dan pentingnya menjaganya, baik melalui media massa, kegiatan sosial, maupun forum-forum publik.

      2. Membuat program-program lingkungan hidup yang melibatkan partisipasi aktif dari masyarakat, seperti penghijauan atau kegiatan pembersihan lingkungan.

      3. Menyediakan sarana dan prasarana yang memudahkan masyarakat untuk melakukan tindakan-tindakan positif terhadap lingkungan hidup, seperti penyediaan fasilitas pengolahan sampah yang baik.

      4. Menjalin kerja sama antara pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta dalam menjaga lingkungan hidup, seperti dengan melakukan program Corporate Social Responsibility (CSR) yang berfokus pada lingkungan hidup.

      Dampak dari peningkatan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya melestarikan lingkungan hidup adalah:

      1. Menurunnya angka polusi dan pencemaran lingkungan, sehingga meningkatkan kualitas udara, air, dan tanah yang berdampak pada kesehatan masyarakat.

      2. Terjaganya keberlanjutan sumber daya alam dan lingkungan hidup, sehingga dapat diwariskan kepada generasi selanjutnya.

      3. Meningkatnya keberlanjutan ekonomi, karena lingkungan yang bersih dan sehat akan menarik investor dan pariwisata.

      4. Meningkatnya kualitas hidup masyarakat secara keseluruhan, baik dari segi kesehatan, kualitas lingkungan, maupun kesejahteraan sosial.

      Dengan demikian, peningkatan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya melestarikan lingkungan hidup adalah langkah awal yang penting dalam menjaga keberlanjutan lingkungan hidup dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.

      Delete
  66. Kegiatan apa yang paling sering terlibat antara masyarakat dan lingkungan

    ReplyDelete
    Replies
    1. Dengan cara bakti sosial yang di adakan di tingkat desa , kecamatan , maupun kota seminggu sekali sehingga lingkungan dapat terjaga dengan baik.

      Delete
  67. apa saja peran masyarakat dalam melestarikan fungsi lingkungan hidup untuk mewijudkan sasaran lingkungan hidup? dan berikan contoh nyata yang selama ini telah dilakukan masyarakat!

    ReplyDelete
  68. penanaman pohon, membersihkan lingkungan sekitar dan bergotong royong

    ReplyDelete
  69. Bagaimana cara melestarikan fungsi lingkungan hidup dalam mewujudkan sasaran pengendalian Lingkungan hidup

    ReplyDelete
  70. Bagaimana masyarakat dapat berperan aktif dalam menjaga keberlanjutan pengendalian lingkungan hidup setelah proyek selesai?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Setelah proyek pengendalian lingkungan hidup selesai, masyarakat dapat berperan aktif dalam menjaga keberlanjutan pengendalian lingkungan hidup dengan cara-cara berikut:

      1. Melakukan pemeliharaan terhadap fasilitas atau infrastruktur yang telah dibangun dalam proyek pengendalian lingkungan hidup.

      2. Melakukan pengawasan terhadap aktivitas industri atau usaha lainnya yang berdampak pada lingkungan hidup di sekitar wilayah mereka.

      3. Menggunakan sumber daya alam dengan bijak dan meminimalisir penggunaan bahan-bahan yang berbahaya bagi lingkungan hidup.

      4. Melakukan kampanye dan edukasi kepada masyarakat tentang cara menjaga lingkungan hidup dan mengajak mereka untuk berpartisipasi dalam program-program pengendalian lingkungan hidup.

      5. Menyumbangkan waktu dan tenaga mereka untuk kegiatan-kegiatan lingkungan hidup, seperti kegiatan pembersihan pantai atau penghijauan.

      6. Mendorong pemerintah untuk membuat kebijakan yang berpihak pada lingkungan hidup dan memperjuangkan hak lingkungan hidup melalui jalur hukum atau partisipasi dalam forum-forum publik.

      Dengan peran aktif dari masyarakat dalam menjaga keberlanjutan pengendalian lingkungan hidup, diharapkan lingkungan hidup dapat terjaga dan lestari dalam jangka panjang.

      Delete